Tekan Enter untuk menuju ke area konten utama
:::

situs informasi pengembangan pemberdayaan imigran baru

Zona Pencegahan Epidemi
:::

Menanggapi Epidemi Global Virus Varian Delta yang Populer, Mulai tanggal 27 Juni pukul 00:00, Taiwan Meningkatkan Langkah-langkah Karantina untuk Penumpang yang Masuk Negara secara Keseluruhan

Pengaturan Tingkat Tulisan:
  • Tempat:Taiwan
  • Tanggal Rilis:
  • Tanggal Revisi:2021/06/28
  • Jumlah Pembacaan:207
Menanggapi Epidemi Global Virus Varian Delta yang Populer, Mulai tanggal 27 Juni pukul 00:00, Taiwan Meningkatkan Langkah-langkah Karantina untuk Penumpang yang Masuk Negara secara Keseluruhan

Pusat Komando Epidemi Sentral (CECC) pada hari ini tanggal 25 menyatakan bahwa Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengumumkan bahwa telah terjadi kasus virus varian Delta (varian India) di lebih dari 85 negara di seluruh dunia saat ini. Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Eropa (ECDC) memperkirakan bahwa daya transmisinya 40-60% lebih tinggi daripada Alpha (varian Inggris). Beberapa negara dengan tingkat vaksinasi yang baik di dunia termasuk Israel dan Inggris, jumlah kasus terulang kembali baru-baru ini dan lebih dari 70% kasus varian Delta telah ditemukan. Selain itu, varian Delta juga telah terdeteksi di dalam negeri dari kasus yang masuk dari negara Peru. Bandingan virus varian ini di negara tetangga seperti Bangladesh dan Indonesia juga menunjukkan tren yang meningkat akhir-akhir ini. 


Pusat Komando menunjukkan bahwa dalam menanggapi meningkatnya penyebaran varian Delta di seluruh dunia dan kekuatan penyebarannya yang tinggi, mulai hari ini tanggal 27 Juni 2021 pukul 00:00 (waktu kedatangan di Taiwan), langkah-langkah karantina untuk penumpang yang masuk negara Taiwan ditingkatkan secara keseluruhan sebagai berikut:


1. Langkah-langkah karantina untuk penumpang masuk dari “Negara berisiko tinggi utama” (riwayat perjalanan dalam 14 hari terakhir, termasuk penerbangan lanjutan):

Setelah memasuki bandara atau pelabuhan, semua penumpang harus tinggal di tempat karantina pusat selama 14 hari dan wajib bekerjasama dalam tes PCR pada saat check-in dan masa karantina berakhir, penumpang tidak perlu membayar biaya tempat karantina dan tes pemeriksaan. 

Saat ini, “Negara berisiko tinggi utama” dengan jumlah 7 negara antara lainnya adalah Brasil (Varian Brasil), India, termasuk negara tambahan baru ini Inggris, Peru, Israel, Indonesia dan Bangladesh.


2. Semua penumpang yang masuk ke Taiwan, selain penumpang yang memiliki riwayat perjalanan dari 7 negara yang disebutkan di atas, setelah masuk negara harus tinggal di penginapan pencegahan epidemi atau tempat karantina pusat dengan biaya sendiri selama 14 hari, serta wajib bekerjasama dalam tes PCR sebelum berakhirnya masa karantina rumah.

  

3. Awak maskapai penerbangan nasional (warga negara Taiwan) yang kembali ke Taiwan dari penerbangan rute “Negara berisiko tinggi utama” harus menjalani karantina rumah selama 14 hari dan melakukan tes PCR pada saat masa karantina berakhir, serta harus tinggal di penginapan pencegahan epidemi atau asrama perusahaan yang memenuhi persyaratan. 

top