Tekan Enter untuk menuju ke area konten utama
:::

situs informasi pengembangan pemberdayaan imigran baru

Zona Pencegahan Epidemi
:::

Kewaspadaan Epidemi Tingkat 3 Seluruh Negara Taiwan diperpanjang hingga tanggal 28 Juni, Langkah-langkah Pencegahan Epidemi terkait terus diterapkan dan Mematuhi Pembatasan Pencegahan Epidemi Komunitas secara Tegas

Pengaturan Tingkat Tulisan:
  • Tempat:臺灣
  • Tanggal Rilis:
  • Tanggal Revisi:2021/06/08
  • Jumlah Pembacaan:256

Pusat Komando Epidemi Sentral (CECC) pada hari ini tanggal 7 mengumumkan bahwa sebagai tanggapan atas berkelanjutannya keparahan epidemi lokal, kewaspadaan epidemi tingkat 3 seluruh Taiwan diperpanjang hingga tanggal 28 Juni. Mohon semua masyarakat dan pemerintah untuk terus berupaya menjaga ketat pembatasan pencegahan epidemi komunitas. Langkah-langkah yang terkait adalah sebagai berikut:

 

1.         Mengenakan masker sepenuhnya saat keluar. Bagi yang tidak memakai masker, tidak akan ditegur dan langsung didenda.

2.         Memeriksa dengan teliti tempat rekreasi dan hiburan yang tidak diizinkan untuk beroperasi. Bagi yang melanggar akan dihukum dengan tegas.

3.         Semua makanan dan minuman dibungkus dan memperkuat pengendalian massa di toko dan supermarket. Masyarakat mengurangi kegiatan keluar belanja, sekali belanja lebih banyak dan secukupnya.

4.         Pernikahan tanpa pesta, pemakaman tanpa sembahyang bersama.

5.         Kegiatan pertemuan agama ditangguhkan sepenuhnya. Tempat agama ditutup sementara.

6.         Tutup tempat rekreasi dan hiburan, tempat pameran dan permainan, dan tempat pendidikan dan pembelajaran.

7.         Menghentikan perkumpulan keluarga dengan jumlah dalam ruangan 5 orang atau lebih dan luar ruangan 10 orang atau lebih (tidak termasuk yang tinggal bersama) dan perkumpulan sosial. Menghidari pergerakan, kegiatan atau perkumpulan yang tidak diperlukan.

8.         Pemantauan kesehatan diri (Jika ada gejala harus berobat).

9.         Area bisnis usaha dan kantor publik: menerapkan pengendalian keramaian, wajib memakai masker dan menjaga jarak social.

10.     Kantor dan lingkungan kerja: mematuhi peraturan pencegahan epidemi dalam operasi berkelanjutan perusahaan, menerapkan kebersihan pribadi dan lingkungan kerja, melakukan tindakan pencegahan epidemi dalam operasi berkelanjutan perusahaan (seperti beda lingkungan kerja, kantor jarak jauh, waktu fleksibel untuk bekerja).

11.     Memperkuat disinfeksi area publik dan transportasi umum

 

Pusat Komando menjelaskan bahwa dalam menanggapi infeksi akhir-akhir ini di rumah sakit dan lembaga perawatan jangka panjang, Pusat Komando telah meminta rumah sakit di seluruh negeri untuk menghentikan menjenguk pasien (kecuali untuk pengecualian). Pendamping pasien rawat inap dibatasi satu orang dan akan dilaksanakan sampai kewaspadaan epidemi tingkat 3 seluruh Taiwan diturunkan. Sedangkan untuk lembaga perawatan jangka panjang, selain menghentikan kunjungan warga, juga meminta jika tidak ada keadaan khusus penting, usahakan menghindari warga lembaga mengambil cuti untuk keluar dan memperkuat manajemen kontrol akses pintu untuk menghindari anggota yang tidak perlu keluar masuk. Pada saat yang sama, terus menerapkan pengukuran suhu badan dan pemantauan kesehatan harian staf, orang yang dilayani dan pendamping dan memahami situasi risiko paparan COVID-19.

 

Pusat Komando menekankan bahwa sekarang adalah waktu kritis yang penting untuk pencegahan epidemi, hanya ketika masyarakat dan pemerintah bekerjasama melawan epidemi, baru dapat mengendalikan epidemi dan mempertahankan kesehatan seluruh masyarakat.

top